NGUDO ROSO…
Salam pagi Salam Waras,….Ngudo roso,…Kalimat bahasa Jawa yang memiliki makna luas yakni, mencoba berdialog dengan diri sendiri secara blak – blakan, jujur dan terbuka.
“Alangkah indahnya negeri ini jika para orang orang hebat yang setiap hari tampil di media sosial selalu berdebat bertengkar saling hina saling caci saling hujat, dengan segala kepinteran ilmunya dan sangat pandai dalam berargumen, jika itu di wujudkan dalam satu bentuk tindakan bersatu padu rukun bersama membangun negeri yang menguntungkan rakyat pada umumnya.”
Rakyat itu juga membaca, menonton, mengamati, menilai dan Ngudoroso, … “Oalahhh, Pada berilmu, pada ahli – ahli, katanya menjunjung tinggi etika, kok malah pada begitu, kata kata kotor diucapkan,rakyat, rakyat, dan rakyat yang selalu di buat obyek tapi kok malah pada bertengkar,”
Semoga saja segera usai, segera Cancut Taliwando untuk bersegera berangkat mengerjakan membangun untuk negeri, tidak hanya berpangku tangan, tuding sana tuding sini, ingat,…!!! satu jari tuding orang lain, ada tiga jari yang tuding diri sendiri.
Sekali lagi, “Alangkah indahnya jika semua pihak segera saling bekerja sama dengan segenap kemampuan yang dimiliki, Ilmunya di buktikan untuk satu tujuan yang menjadi cita-cita bersama. Bersatu adalah awal untuk kemajuan negeri ini…Pemilu sudah selesai.”….Salam Waras… Merdeka.