Perjuangan Seorang Ibu Buta Huruf atas Hak Warisnya yang Hilang.

Must Read
- Advertisement -

IMG 20230115 152919

Oleh : Muhammad Sarman

Selamat berjumpa kembali dengan  Media Online Gerbanginterview.com, kali ini kami hadir dengan tema “Seribu kisah”. Dan kali ini kami akan berbagi kisah yang berjudul “Perjuangan Seorang Ibu Buta Huruf atas Hak Warisnya yang hilang,” Semoga kisah yang kami sajikan ini bisa menjadi inspirasi pembaca untuk di jabarkan dalam kehidupan nyata di masyarakat.

Berbuat baik itu, tidak perlu memandang  lagi itu dilihat atau tidak, dihargai atau tidak, diterima atau tidak, karena memang sudah diniatkan untuk membantu masyarakat yang tidak berdaya dalam menghadapi permasalahan yang sering kali menjadi obyek keadilan yang tidak berpihak kepadanya.

Salah satunya contoh yang di alami Ibu T anak ke tuju dari 7 bersaudara, istilah orang Jawa Ibu T adalah anak ragil, ia hidup di salah satu pekarangan yang diyakini pekarangan tersebut hasil pembelian orang tuanya.

Ibu T tinggal di pekarangan tersebut bersama saudara tuanya nomor 1,2,3,4,5, saudara nomor 3 mempunyai anak 4 orang. Dan saudara nomor 6 hidup di Sumatra.

Awal timbulnya permasalahan Ibu T, ketika saudara tuanya nomor 1,2,4 dan 5 meninggal dunia dan saudara nomor 6 hidup di Sumatra, sedang saudara nomo 3 juga meninggal akan tetapi 4 orang anaknya juga tinggal dalam satu pekarangan tersebut, karena beda pendapat akhirnya pada tahun 2008 muncul surat pernyataan antara Ibu T dan anak keturunan nomor 3, surat pernyataan tersebut di saksikan seorang tokoh masyarakat seorang Kadus, dan di ketahui kepala desa setempat, isi persyataan pekarangan di bagi dua membujur ke barat, dengan pembagian 420 meter untuk anak turunnya nomor 3 dan 380 untuk anak nomor1,2,4,5,6,IbuT ( anak nomor7). Pasca pembagian itu di pertegas dengan pembatas pagar setinggi 2,5 meter.

Tragedi pecah saat adanya program   PTSL 2019 – 2020, anak keturunan nomor 3 mendaftarkan PTSL dengan dasar Leter C atas nama orang tuanya nomor 3, pada akhirnya Ibu T protes namun tidak ada tanggapan proses PTSL di desa tersebut tetap jalan.

Padahal untuk proses sertipikat PTSL itu mestinya terhindar dari sengketa, ya karena ketidaktauan Ibu T ya akhirnya pasrah, pekarangan yang berdasarkan surat pernyataan itu di belah dua, setelah PTSL di belah 4 dan Ibu T tidak mendapat bagian.

Itulah seribu kisah yang di alami Ibu T, sudah buta huruf punya suami Tuna netra, yang saat ini Ibu T sedang mencari keadilan.

Yang pasti, dalam program PTSL ada persyaratan yang mewajibkan untuk di lakukan oleh para pemangku kebijakan dalam hal tersebut, yaitu bukti formil nya dan non formil nya, jika itu ada celah sengketa hendaknya jangan di paksakan, apalagi ada muatan kepentingan, selesaikan dulu sengketa nya, baru proses PTSL jalan.

Karena hadiah terindah dari Allah SWT adalah ketika kita dimudahkan untuk melakukan kebaikan.

Dan hati yang dekat dengan kebahagiaan akan menjadi hati yang kuat, teguh dan tak berharap apapun, walau tak dilihat, tak didengar, diabaikan dan sendirian semoga Ibu T yang sedang mencari  keadilan di beri kekuatan, tetap sanggup melakukan kebaikan dengan segenap ketulusan, sebab hanya dari Allah berharap balasan.

Pesan buat Ibu T, jangan lupa untuk senantiasa menyertakan pada Allah SWT dalam setiap langkahmu.

Polri Bersama Damkar dan Warga Bersihkan Tumpahan Tanah Urug yang Tercecer di Jalan

Polri Bersama Damkar dan Warga Bersihkan Tumpahan Tanah Urug yang Tercecer di Jalan PEKALONGAN, gerbanginterview - Polri, dalam hal ini Polsek Kajen Bersama anggota Sat...

BARAT MENERAPKAN STANDAR GANDA ANTARA KASUS UKRAINA DAN GAZA

BARAT MENERAPKAN STANDAR GANDA ANTARA KASUS UKRAINA DAN GAZA Menghargai warga Ukraina lebih tinggi dibandingkan nyawa warga Gaza tidak dapat dipertahankan secara moral. Oleh Prabowo Subianto Jakarta,...

Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi dengan Keagamaan Kuat

Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi dengan Keagamaan Kuat Jakarta, Gerbanginterview - Sekolah Polisi Wanita bersama Lemdiklat Polri dan Quantum Akhyar Institute yang dipimpin...

Puluhan Personil Polres Pekalongan Diterjunkan Guna Pengamanan Kegiatan PSHT Parluh 16 dan PSHT Parluh 17

Puluhan Personil Polres Pekalongan Diterjunkan Guna Pengamanan Kegiatan PSHT Parluh 16 dan PSHT Parluh 17 Pekalongan - gerbanginterview - Puluhan personil Polres Pekalongan diterjunkan guna...

Wah, Aku kok

Salam Waras, Semoga kita semua dalam lindungan Tuhan yang Maha Esa,...Tulisan kali ini berjudul, "Wah, Aku kok," Yang paling sulit adalah kita menjaga untuk tetap...
- Advertisement -spot_img
Latest News

Polri Bersama Damkar dan Warga Bersihkan Tumpahan Tanah Urug yang Tercecer di Jalan

Polri Bersama Damkar dan Warga Bersihkan Tumpahan Tanah Urug yang Tercecer di Jalan PEKALONGAN, gerbanginterview - Polri, dalam hal ini...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This