Oleh : Petrix Suryanto
Kelengkeng memiliki nama ilmiah Dimocarpus longan, suku sapindaceae. Kelengkeng adalah tanaman buah-buahan yang berasal dari daratan Asia Tenggara. Tak hanya buahnya saja yang berguna tetapi kulit, biji dan daunnya pun berguna.
Kelengkeng adalah salah satu buah yang kaya akan kandungan asam galat dan asam elagat. Keduanya adalah antioksidan yang berperan penting dalam melawan radikal bebas pada tubuh. Jumlah radikal bebas yang terlalu banyak dapat memicu kerusakan penyakit dan timbulnya penyakit.
Kandungan dalam buah kelengkeng adalah agen antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas sehingga kesehatan kulit sobat akan senantiasa terjaga. Kandungan sukrosa, glukosa, protein, lemak, vitamin A, vitamin B, asam tartarik dan senyawa-senyawa kimia tumbuhan ( fitokimia ) lainnya yang berguna bagi kesehatan.
Kelengkeng adalah komoditas
Horticultura Yang sangat di sukai oleh masyarakat dari segala lapisan. Mengapa demikian karna kelengkeng mempunyai rasa yang enak, manis dan harganya sangat terjangkau, buah klengkeng biasa di sebut buah elit, sangat cocok untuk Buah tangan atau oleh oleh.
mengingat hal tersebut Klengkeng perlu di budidayakan untuk mencegah kepunahan dan kelangkaan kelelengkeng di dalam Negri.
Dari sisi kebutuhan buah kelengkeng, Indonesia masih banyak kekurangan. sehingga kecenderungan untuk melakukan inport dari luar negri,seperti dari Thailand, dari Republik Rakyat cina.
Beberapa hal penyebab kurangnya pemenuhan buah
kelengkeng di Indonesia diantaranya:
*Pola usaha tani yang masih kecil.
*Mutu bibit yang masih rendah.
*Adanya keragaman jenis atau Faritas.
*Rendahnya penerapan teknologi budidaya.
Ditinjau dari sisi Ekonomi bahwa Kelengkeng
merupakan Komoditas Holticultura yang sangat menjanjikan untuk kedepan bagi para petani kususnya petani di Indonesia, untuk hidup lebih sejahtera.
Bercococok tanam Kelengkeng sangat murah Mudah prodoksi bisa melimpah.
TENTANG KELENGKENG.
Komsomsi buah kelemgkeng di Indonesia yang masih cukup tinggi akan tetapi belum bisa di imbangi dengan prodoksi dalamnegri baik secara kwalitas maupun kwantitas, hal inilah yang membuat Indonesia melakukan Inport untuk memenuhi dan mencukupi kebutuhan konsumsi di masyarakat. Kalau kita memperhatikan di pasar baik pasar Tradisional naupun pasar modern hampir sepanjang tahun pasar buah Indonesia dipenuhi denģàn buah kelengkeng yang sebagian besar kebutuhan akan klengkeng di inport dari Thailand dan Negara Republik Rakyat cina. sebagai contoh bukti bahwa inport klengkeng semakin naik, kita lihat di 6 th silam data setatistik menunjukan di Tahun 2016, 57 ribu ton meningkat menjadi 99 ribu ton di tahun 2017( Indikator Pertanin pada tahun 2017).
LAHAN Budidaya
1.Ketinggian Tempat 25 – 900
dari permukaan air laut.
2 Menghendaki Tanah yang gembur, lapisan tanah tebal dan bisa mengikat
air dengan baik dan intensitas cahaya matahari yang dibutuhka sampai 80% ( tenggar atau lobet) bahasa jawa.
3.Menghendaki PH tanah 5,5 – 6,5 suhu optimum 20 – 33°C
dengan kelembapan udara relatif 65 – 90%.
B I B I T.
Bibit bisa berasal dari
Biji, cangkok, Okulasi.
PENANAMAN.
1.Jarak tanam untuk penananan kelengkeng 5×5m, 6×6m, 7×7m.
2.Lubang tanaman.
Bisa menyesuaikan kondisi kesuburan tanah, minimalnya 60×60×60cm, atau 70 cm×70 cm ×70 cm, 80cm × 80cm × 80 cm.
Untuk tanah tandus menggunakan ukuran 1m panjang ×1m lebar ×1m tinggi dengan harapan untuk membantu perakaran lebih mudah dalam menembus lapisan tanah, dan juga dalam pengisian pupuk dasar lebih banyak struktur tanah akan lebih tertata.
PENANAMAN
Penanaman dengan cara lapisan tanah atas dimasukan dalam lubang lebih dulu kemudian tanah lapisan tanah bawah dibagian atas. lapisan tanah bawah sebelum dimasukan dalam lobang tanam di campur dengan pupuk Kandang,(organik) ditambah dengan NPK 100 gram 200 gram, ditambahkan dolomit 250 gram dimaksudkan untuk penyesuaian PH tanah apa bila di lokasi dalam kondisi basah.
Penanaman dengan cara di bumbun (sedikit menggunung) akan tetapi tidak boleh di injak injak, dengan tujuan agar pori – pori dalam tanah porus sehingga setelah 1tahun sampai 2 tahun sudah berbunga dan berbuah.
[…] Lihat disini : Tanaman Kelengkeng, 1 Trobosan baru […]