Kodim Boyolali Laksanakan Latihan Menembak Pertajam Kemampuan Prajurit

Must Read
- Advertisement -

BOYOLALI, gerbanginterview.comKodim 0724/Boyolali melakukan kegiatan latihan menembak dalam rangka pembinaan dan peningkatan kemampuan menembak bagi para prajuritnya.

Kegiatan latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) TW. I TA. 2023 tersebut dilaksanakan di lapangan tembak Lapangan Tembak Mako Brimob Kompi 3 Batlyon C Pelopor Gunung Kendil, Jl. Dipononegoro Km II Desa Kragilan Kecamatan Mojosongo Kabupaten Boyolali. Kamis ( 02/03/23)

Selaku Komandan Latihan, Kapten Inf Kamami melaksanakan apel pengecekan terhadap personel pelaku dan penyelenggara sebagai bagian dari prosedur latihan.

Disampaikan bahwa pada pelaksanaan latihan menembak menggunakan munisi tajam ini, agar seluruh pelaku mengutamakan faktor keamanan baik personel maupun material guna menghindari adanya kerugian yang mempengaruhi pelaksanaan latihan.

Di tempat terpisah, Dandim 0724/Boyolali Letkol Arm Ronald F Siwabessy, M.A.  mengatakan, Latihan menembak senjata ringan merupakan suatu program latihan yang harus dilaksanakan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan menembak prajurit guna menghadapi tuntutan tugas di masa yang akan datang.

Sementara itu, kemampuan menembak merupakan salah kemampuan dasar prajurit yang harus dikuasai dan dipelihara kemampuannya sehingga dapat tercapai prajurit yang professional dibidangnya.

Dandim menjelaskan, sebelum melaksanakan latbakjatri, terlebih dahulu diadakan apel pengecekan sekaligus penyampaian bahwa latihan menembak merupakan program dari komando atas yang dijabarkan oleh satuan bawah ke dalam kalender latihan satuan.

Namun demikian faktor keamanan tetap diutamakan sehingga seluruh pendukung dan peserta harus betul-betul menerapkan prosedur keamanan dalam menembak. “Semua prajurit sama-sama bertanggung jawab atas tertibnya pelaksanaan latihan menembak sehingga kegiatan dapat berjalan aman dan lancar,” pungkas Dandim
(Lap.Jiyono/GI)

14 Korcam MANDAT Mengadakan Pertemuan Di Markar Prabu Sakti

  SAMPANG || gerbanginterview.com - Dalam pertemuan tersebut menyatukan visi misi tim sukses 14 tim sukses Koordinator Kecamatan (Korcam) pasangan calon Kiai Mamak dan Mas...

Antusiasme Peserta Warnai Acara Donor Darah Polres Boyolali dalam Rangka HUT Humas Polri ke-73

Antusiasme Peserta Warnai Acara Donor Darah Polres Boyolali dalam Rangka HUT Humas Polri ke-73 Boyolali,gerbanginterview – Dalam rangka memperingati HUT Humas Polri ke-73, Polres Boyolali...

Kunjungan Plt. Kapolres Boyolali Pastikan Keamanan Kantor KPUD dan Gudang Logistik Pilkada 2024

Kunjungan Plt. Kapolres Boyolali Pastikan Keamanan Kantor KPUD dan Gudang Logistik Pilkada 2024 Boyolali,gerbanginterview – Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Plt. Kapolres Boyolali, AKBP Budi...

OPINI : BARANGKALI LUPA, DULU ADA DIMANA, DAN SEKARANG MAU KEMANA,…? JAWABNYA ADA DI AKAR RUMPUT YANG SEDANG BERGOYANG

OPINI : BARANGKALI LUPA, DULU ADA DIMANA, DAN SEKARANG MAU KEMANA,...? JAWABNYA ADA DI AKAR RUMPUT YANG SEDANG BERGOYANG. BOYOLALI, gerbanginterview.com - Warga masyarakat Boyolali,...

Pengamanan VVIP TNI-Polri: Warga Boyolali Padati Jalur Sambut Purna Tugas Presiden Ir. H. Jokowi

Boyolali, gerbanginterview – Suasana meriah dan penuh antusiasme menyelimuti Area Bandara Adi Soemarmo, Gejigan, Ngesrep, Kecamatan Ngemplak, Boyolali, pada Minggu (20/10/2024), Siang. Ribuan warga...
- Advertisement -spot_img
Latest News

14 Korcam MANDAT Mengadakan Pertemuan Di Markar Prabu Sakti

  SAMPANG || gerbanginterview.com - Dalam pertemuan tersebut menyatukan visi misi tim sukses 14 tim sukses Koordinator Kecamatan (Korcam) pasangan...
- Advertisement -spot_img

More Articles Like This