SAMPANG, || gerbanginterview.com – Dalam rangka memperingati 1000 hari wafatnya Almarhumah Punanten, digelarlah pengajian umum dengan penceramah kondang yang berasal dari bangkalan, yakni KH. Kholil Yasin, yang dari Kokop Bangkalan.
Pengajian umum tersebut bertempat di Dusun Ratah, Desa Terosan, Kecamatan, Banyuates Kabupaten, Sampang, yang dihadiri oleh ratusan undangan, Senin (06/02/2023).
Acara ceramah agama KH. Kholil Yasin dalam acara tersebut beliau memberikan penyampaian yang sangat bermanfaat bagi para Jamaah pengajian.
Beliau menyampaikan kepada jamaah undangan pengajian, Terkait dunia dan akhirat, Sedangkan kita sebagai umat Muslim harus melakukan dua hal ialah beribadah dengan baik dan juga berbuat baik kepada orang lain.
Karena dua hal tersebut bisa memberikan banyak cerminan bagi orang Muslim perbuatan manusia bisa dinilai dari kelakuannya.
dikarenakan zaman sekarang manusia sudah banyak tidak bisa membedakan mana yang halal dan juga haram karena sudah dibutakan oleh uang.
Acara pengajian tersebut dihibur oleh Jamiyah hadroh Al-Ijtihadul islamiyah dengan bacaan melantunkan sholawat Nabi.
yang tidak ada perkataan lain hanya mengharap syafaat baginda Nabi Muhammad SAW.
Jam’iyah Al-Ijtihadul islamiyah dipimpin langsung oleh Ustad Sahruji dan juga Jaddul Hasan selaku kepala Yayasan Md. Miftahul Huda Ratah Terosan.
Reporter : Mansur